Thursday, March 29, 2012

Tak terasa 3 tahun disini

Tak terasa sudah 3 tahun berada di negeri ini, berarti sudah 4 musim selama 3 tahun ini dilewati. Mulai dari musim semi, panas, gugur, dingin kembali lagi tahun ini menghadapi musim semi. Rasanya sudah mulai bosan, jenuh dengan rutinitas ngelab. Dengan data yang berkali2 mengalami kegagalan sampai akhirnya harus ganti judul di tahun ketiga doktorku. Wah pengen nangis guling2 deh.

Tapi menyerah bukan pilihan yang harus diambil saat itu. Tetap terus berjalan dan menghadapi kenyataan untuk bisa lulus adalah pilihan yang harus diambil. Begitu pula saat ini, saat semua beban bertambah berat. Dengan amanah Rayhan, rumah tangga dan lab yang harus dipegang. Tidak mudah, tetapi harus dijalani. Demi sebuah cita2 yang dulu sekali pernah kuimpikan. Dengan izin-Nya semua mimpi itu insya Allah akan terwujud. Berjuang tanpa henti sampai batas akhir. Let's do the best and Allah take the rest. If you're a moslem, you can do anything.


No comments:

Post a Comment